Beginilah Akibat Kurang Tidur, Menyebabkan Wajah Seperti Ini

Tidur sehat yang disarankan adalah delapan jam sehari. Hal itu sudah dilakukan penelitian oleh para ahli medis kesehatan. Orang yang memiliki kualitas tidur kurang dari waktu yang disarankan akan mengalami perubahan wajah menjadi lebih kusam, sehingga akan mengganggu aktifitasnya pada esok hari, dan kondisi tubuh akan menjadi lemah.
Beginilah Akibat Kurang Tidur, Menyebabkan Wajah Seperti Ini
Ilustrasi: Akibat Kurang Tidur
Jika itu dilakukan sesering mungkin, maka bisa membahayakan kondisi tubuh sendiri. Coba anda perhatikan perbandingan orang yang tidur delapan jam, wajahnya terlihat begitu segar dibandingkan orang yang tidur dibawah delapan jam.

Di lansir dari Daily Mail, para peneliti efek tidur di London, Inggris, mengadakan suatu eksperimen mengenai bahaya dampak kurang tidur. Dalam eksperimen tersebut, dihadirkan seorang wanita bernama Sarah Chalmers, usia 46 tahun, untuk ikut berpartipasi dalam uji coba ini.

Sarah diminta melakukan eksperimen ini dengan tidur kurang dari delapan jam. Tapi sebelum itu dilakukan, wanita tersebut terlebih dahulu diperiksa kondisi kulitnya lalu dicatat.

Setelah uji coba itu dijalankan, kembali wanita itu diperiksa dan hasilnya sungguh mengejutkan. Para ahli medis menjelaskan bahwa terjadi suatu perubahan dimana pori-porinya makin membesar hingga dua kali lipat serta menunjukkan warna kemerahan.
Perbedaan Wajah Sarah Chalmers Sebelum dan Sesudah Uji Coba (Daily Mail)
Dokter Irshaad Ebrahim, dari London Sleep Centre menyatakan, “Ini adalah efek kecil dari durasi tidur manusia yang kurang dari delapan jam. Bayangkan, apa jadinya jika selama berbulan-bulan Anda menjalaninya? Dampak yang terjadi sungguh membahayakan."
Baca Juga: Jangan Salah, Foto Wanita Cantik Ini Seorang Atlet Angkat Besi