Melalui akun Arham Rasyid memajang foto gambar karikatur yang menyindir tayangan televisi yang dinilai negatif.
"Dan Racun itu Bernama Televisi.."
"Disadari atau nggak, inilah tontonan hiburan yang mengisi hari-hari kita, sekaligus tuntunan moral bagi putra-putri kita."
"Jangan dibawa serius yak? :p," tulis Arham pada keterangan foto album karikatur yang ia unggah.
Salah satu karikatur yang banyak diperbincangkan dan menjadi sindiran adalah tayangan "Bukan Empat Mata".
Tampak gambar karikatur yang memperlihatkan sosok Tukul Arwana bersama orang-orang yang menjadi penonton sedang duduk dibelakangnya.
Dalam foto tersebut, sang pembuat karikatur menuliskan kalimat sindiran yang berbunyi "dengan iming-iming duit lima puluh ribu, mereka bebas dikata-katain apa aja".
Ribuan akun telah membagikan karikatur ini termasuk karikatur-karikatur berikut ini...
Baca Juga: Acara TV yang Paling Lebay di Indonesia