Foto 'Coca Cola' Lagi Bersujud Dianggap Lecehkan Umat Islam

Terdapat sebuah foto provokatif yang menjadi bahan perbincangan dikalangan para pengguna sosial media. Dalam foto tersebut menampilkan sejumlah orang yang sedang bersujud secara berjamaah dengan mengenakan pakaian dan peci bertuliskan Coca Cola.


Hal ini sebagian dari umat muslim menganggap bahwa foto tersebut dibilang melecehkan. Beberapa komentar pun bermunculan...

"Iklan dan provokasi," kata seorang Ustadz yang aktif di Ikadi Jawa Timur mengomentari foto tersebut.

"Ini menghina muslim," kata Qyla.

"Ini keterlaluan dan membuat muslim marah terhadap Coca Cola," tambah Ama Alama.

Menurut info yang didapatkan dari Tarbiyah.net, kalau sebenarnya foto ini sudah muncul sejak lama. Foto ini juga pernah muncul di blog berbahasa Inggris di tahun 2009, kemudian juga muncul di sejumlah forum beberapa tahun lalu dan baru kali ini foto tersebut kembali lagi beredar di sosial media.

Coca Cola merupakan produk minuman yang selama ini dikenal membantu persenjataan Israel untuk membunuh anak-anak Palestina yang tidak berdosa. Kemudian juga, dalam sholat dengan menggunakan pakaian tulisan yang bergambar hukumnya makruh.

Baca Juga: Buku Ini Dinilai Menyesatkan Karena Merubah Urutan Nabi Muhammad Bukan Nabi Terakhir