Dalam pameran ini, Erafone cuci gudang telepon seluler atau smartphone terbaru. Tak main-main, smartphone keluaran terbaru mulai dari HP, tablet, sampai note dibanderol dari Rp 229 ribu sampai dengan Rp 2 juta.
Para pengunjung dapat memilih persediaan gadget ex display yang tersedia dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku. Menurut Area Koordinator Khoirul Anam, syarat yang diberikan pengunjung sangat mudah. Para calon pembeli hanya mengisi formulir pemesanan lalu mengantre untuk memilih yang akan dibeli.
"Kita buka selama pameran berlangsung dari jam 10 sampai dengan tutup pameran," katanya di JCC, Senayan, Kamis (2/6).
Menurut dia, produk Erofane saat ini diberikan diskon mencapai 90 persen. Mulai dari selular merek Accer tipe Iconia W5111 dengan harga Rp 8,6 juta menjadi Rp 1 juta, selular merek Oppo tipe R5 dari Rp 5,9 juta menjadi Rp 1,7 juta. Untuk merek Samsung dengan tipe Galaxy S5 dari Rp 6,5 juta menjadi Rp 2,9 juta. Terakhir merek LG tipe Optimus L3 ll dual dari Rp 1,2 juta menjadi Rp 299 ribu.
"Hampir semua tipe buat ex display kita ada, rata rata diskon sampai 90 persen, buat merek LG, Samsung, Nokia, Asus, Lenovo dan Sony," katanya.
Khairul menambahkan terdapat kondisi khusus yang harus diketahui pembeli. Produk yang dihasilkan ex display, dengan box atau tanpa garansi, tidak menjamin kelengkapan aksesoris.
"Customer harus melakukan cek fisik, barang tidak dapat ditukar, stock terbatas, erafone tak bertanggung jawab setelah cek aktif san fisik dilakukan setelah serah terima," ujarnya. [mdk]