Hotel Novita Ditutup Gara-gara Pohon Natal Lafaz Allah, Gubernur Zumi Zola Marah

Hotel Novita Jambi yang berada di kawasan Pasar Jambi ditutup sementara. Penutupan disampaikan Wali Kota Jambi Syarif Fasha di hadapan massa pasca adanya ornamen pohon Natal lafaz Allah di hotel tersebut, Jumat malam (23/12/2016).


Dikatak Fahsa, keputusan untuk menutup sementara waktu hotel Novita tersebut diambil setelah adanya rapat bersama unsur Forkopimda.

Di hadapan massa, Fasha juga mengangkat langsung kertas karton yang bertuliskan "MAAF!! HOTEL INI DIHENTIKAN OPERASINYA!". Selanjutnya, kertas tersebut ditempel di pintu masuk hotel.

Gubernur Jambi Zumi Zola yang langsung datang ke lokasi terlihat kaget melihat adanya kejadian tersebut. Ia sangat menyayangkan adanya temuan tersebut. Bahkan, Zumi Zola bertekad akan menegur keras pihak hotel Novita.

"Sebelum saya ke sini juga banyak laporan masuk. Sangat menyayangkan. Pak Kapolda, Danrem dan semua sudah berusaha menjaga agar Jambi kondusif. Kita tidak melarang siapaun untuk merayakan hari rayanya," ujar Zumi Zola saat melakukan mediasi dengan beberapa ormas dan polisi.

"Tapi ini sensitif, jadi harus saling menghormati. Saya sangat keberatan apabila pihak manajemen tidak menerima. Saya akan menegur secara keras kepada pihak hotel. Saya sudah bicara kepada Kapolda, harus ada yang bertanggung jawab selesaikan secara hukum," tandas Zumi Zola di hadapan massa.

Sementara itu, GM Hotel Novita, Husairi mengatakan, ornamen tersebut dibuat sejak dua pekan lalu oleh para staf. Ia mengaku tidak tahu adanya ukiran tersebut.

"Tiap tahun sama buat seperti itu, siang tadi belum ada. Staf kita yang buat ornamennya, kita akan periksa staf kita nanti," ujarnya singkat. [pjs]