Cara Praktis Menurunkan Berat Badan Dengan Detox Buatan Sendiri di Rumah

Setiap kaum hawa sangat mendambakan bentuk tubuh yang ideal, mereka rela melakukan apa saja untuk mendapatkan tubuh langsing singset. Terkadang mereka mengenyampingkan efek samping yang akan ditimbulkan dari usaha mereka untuk mendapatkan tubuh ideal. Makin hari zaman makin canggih, obat-obat yang bermunculan pun tak kalah canggihnya, tapi belum tentu terjamin kealamiannya, dan ditakutkan ada efek samping, selain itu harganya belum tentu bersahabat.
Cara Praktis Menurunkan Berat Badan

Berikut kami mencoba membagikan resep detox alami, yang bahannya mudah didapat serta sangat terjangkau

Bahan-Bahannya:

* 6 gelas air putih
* 1 buah timun iris tipis-tipis
* 1 buah jeruk lemon iris tipis-tipis
* Daun mint secukupnya

Cara Membuatnya:

* Masukan air kedalam jug kaca/wadah kaca yang tembus pandang atau botol pitcher
* Masukkan timun, lemon dan daun mint
* Masukkan ke dalam kulkas hingga 6 sampai 8 jam
* Minumlah kapan saja jika anda membutuhkan

Manfaat minuman ini untuk mengempeskan lemak yang melingkar di perut. Selamat mencoba.

Baca Juga: Tips: Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Dalam Seminggu Dengan Air Putih