Tengku Zulkarnain: PBB Ingin Hancurkan Indonesia dengan Mendukung Program LGBT

Wasekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain mengungkapkan bahwa ada upaya menghancurkan Indonesia melalui LGBT, terlebih kucuran dana PBB dari United Nations Development Programme (UNDP) senilai Rp 107,8 miliar untuk program LGBT di Indonesia.


"Kita bukan bangsa yang primitif atau bangsa yang tidak punya budaya. Nilai-nilai luhur bangsa Indonesia akan dihancurkan, nilai agama dan budaya," ujar Tengku sebagaimana dilansir Republika.co.id, Ahad (14/2/2016).

Tengku Zulkarnain juga memaparkan bahwa bukan hanya Islam yang menolak LGBT di Indonesia, namun semua agama yang ada di Indonesia menolak keras LGBT. Ada skenario besar yang ingin merusak tatanan budaya dan agama yang ada di Indonesia.

Lebih lanjut, Da'i yang biasa mengenakan sorban dan jubah ini mengungkapkan bahwa sejak dari dahulu kala LGBT dan tindakan seks bebas bertentangan dengan budaya dan suku Indonesia.

[Sumber: islamedia.id]